LPSE Provinsi Lampung bekerjasama dengan Pilar Teknotama untuk menyelenggarakan Manajemen Keamanan Sistem Informasi. Di Forriz Hotel Yogyakarta pada tanggal 18 – 19 Juni 2019 diikuti oleh 2 orang peserta.
Pelatihan ini mempelajari tentang berbagai konsep dasar keamanan sistem informasi. Cakupan pelatihan dimulai dari keamanan di sisi infrastruktur dan jaringan serta konsep keamanan di sisi aplikasi. Selain itu, peserta juga akan mempelajari berbagai ancaman apa saja yang bisa timbul dari masing-masing sisi dan bagaimana cara untuk bertahan terhadap ancaman tersebut serta menangkalnya.
Kemudian dari sisi tujuan adalah guna meningkatkan pengetahuan serta kemampuan peserta terhadap beberapa hal sebagai berikut:
- Konsep dasar keamanan sistem informasi
- Berbagai ancaman terhadap keamanan sistem informasi yang bisa terjadi pada sistem informasi yang digunakan di instansinya
- Cara melakukan identifikasi celah keamanan yang ada pada sistem informasi yang digunakan di instansinya
- Cara melakukan pengamanan terhadap jaringan dan sistem informasi yang ada baik dari berbagai ancaman yang berasal dari jaringan lokal maupun dari Internet
Diharapkan setelah terselenggaranya pelatihan ini, SDM di LPSE Provinsi Lampung mampu mengembangkan kemampuannya di bidang Manajemen Keamanan Sistem Informasi sesuai dengan tupoksi nya masing-masing.