DURASI

2 hari

 

DESKRIPSI

Pelatihan ini membahas pemanfaatan teknologi intenet serta dampak – dampak yang di timbulkannya. Dalam pelatihan ini peserta akan di berikan pemahaman tentang penggunaan internet secara sehat dan aman, peraturan – peraturan yang terkait dengan Informasi dan Transaksi Elektronik, serta tips – tips mengantisipasi HOAX.

 

TUJUAN

  • Memahami dalam menggunakan internet secara sehat dan aman
  • Memahami peraturan – peraturan yang terkait dengan Informasi dan Transaksi Elektronik
  • Mengetahui tips-tips antisipasi HOAX

 

MATERI

  1. Pengantar internet dan hoax
  2. Peraturan perundangan dalam Informasi dan Transaksi Elektronik
  3. Penggunaan Internet di Indonesia
  4. Jenis – jenis ancaman dalam internet 
  5. Dampak perkembangan Internet
  6. Mengenali Hoax
  7. Cara mengantisipasi Hoax
  8. Tips – Tips Internet Sehat

 

 

image-uploads-2019-07/

Pemanfaatan media sosial oleh masyarakat sudah sangat luas cakupannya. Media sosial yang awalnya hanya sebagai sarana berkomunikasi secara luas tanpa berbatas ruang dan waktu, dalam perkembangannya justru memberikan nilai lebih dan manfaat serta peluang yang luas pula. Para pelaku bisnis baik berskala kecil sampai dengan pengusaha dan korporasi besar juga memanfaatkan media sosial dalam melakukan pemasaran produk – produknya. Instansi pemerintah pun juga melakukan hal yang sama dalam melakukan propaganda program dan informasi edukasi kepada masyarakat.
Namun berbarengan dengan manfaat dan kemudahan yang bisa didapatkan dari peran media sosial itu, muncul pula dampak negatif yang tak bisa dihindarkan kehadirannya. Para penyebar berita hoax dengan berbagai kepentingan terus menerus bermunculan. Dampak negatif yang timbul pun berbagai macam dan tingkatan. Pemerintah dan beberapa kelompok masyarakat yang peduli akan bahaya konten negatif sudah secara proaktif mengajak masyarakat untuk lebih cerdas dalam bermedia sosial
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sragen mengikuti Pelatihan Internet Positif dan Menyikapi Hoax yang diselenggarakan Pilar Teknotama di Hotel De Laxston Yogyakarta. Pelatihan yang membahas tentang penggunaan Internet Positif dan pengelolaan atau cara menyikapi hoax ini berlangsung dalam waktu 2 hari. Instruktur yang memfasilitasi pelatihan ini berasal dari kalangan akademisi dan praktisi profesional.